Selain itu ia juga bermain di Liga Europa UEFA bagi Arsenal pada musim 2018-19 melawan Qarabağ FK, dimana skor akhir pada saat itu berakhir 1-0 untuk kemenangan Arsenal.
Memasuki musim 2019-20, Emiliano Martinez mendapat kesempatan bermain bagi Arsenal setelah kiper utama mereka.
Bernd Leno mengalami cedera di laga melawan Brighton & Hove Albion.
Meskipun sebelumnya ia juga bermain di beberapa pertandingan Piala Liga dan Liga Europa UEFA bagi Arsenal, ia masih belum menjadi kiper utama mereka.
Di musim tersebut, ia tampil sangat impresif dalam menggantikan Leno sebagai kiper utama Arsenal, termasuk membantu Arsenal memenangkan FA Cup di musim tersebut.
Musim berikutnya, meskipun ia tampil apik bersama Arsenal, ia memilih untuk pindah ke tim Inggris lainnya, Aston Villa, sampai sekarang.
Sampai saat ini, ia menjadi kiper utama Aston Villa dan sempat memenangkan penghargaan pemain terbaik Aston Villa di musim pertamanya bersama mereka.
Berkat penampilannya bersama Aston Villa, ia akhirnya dipanggil ke tim utama Argentina pada tahun 2021.
Meskipun baru pertama kali dipanggil ke skuad utama, ia juga pernah bermain bersama Argentina U17 dan U20 pada tahun 2009 sampai 2011.
Setelah penantian panjang, timnas Argentina akhirnya memiliki kiper top, dan Emi Martinez juga membantu mereka memenangkan Copa América 2021, Finalissima 2022.
Dan yang terpenting Piala Dunia 2022. Profil dan biodata Emiliano Martinez :
- Nama Lengkap : Damián Emiliano Martinez
- Tempat dan Tanggal Lahir : Mar del Plata, Argentina, 2 September 1992
- Tinggi : 195 cm
- Posisi : Kiper
- Klub : Aston Villa
***
Artikel Terkait
Bravo! Piala Dunia 2022 : Argentina Memang Layak Juara, Lionel Messi Gokil
Piala Dunia 2022 : Penyerang Andalan Tim Argentina, Profil Lionel Messi Bikin Kepo Netijen!
Argentina Sabet Juara Piala Dunia 2022 Setelah Menanti 36 Tahun Lamanya!
Piala Dunia 2022 : Fans Prancis Puji Penampilan Mbappe yang Memukau di Final Piala Dunia
Profil Enzo Fernandez : Talenta Muda Argentina Pemenang Penghargaan 'Pemain Muda Terbaik' di Piala Dunia 2022