Head to Head Liga Inggris Manchester United vs Nottingham Forest 28 Desember 2022

- Selasa, 27 Desember 2022 | 19:30 WIB
Head to head Manchester United vs Nottingham Forest di Liga Inggris (Instagram @manchesterunited)
Head to head Manchester United vs Nottingham Forest di Liga Inggris (Instagram @manchesterunited)

ENAMPAGIHead to head Liga Inggris Manchester United vs Nottingham Forest 28 Desember 2022.

Berdasarkan head to head antara Manchester United dan Nottingham Forest, kedua tim terakhir kali bertemu pada tahun 1999 di Liga Inggris.

Head to head antara Manchester United dan Nottingham Forest mencatat, bahwa Manchester United mengungguli Nottingham Forest di Liga Inggris.

Terakhir mereka bertemu terjadi di Liga Inggris musim 1998/99, dimana Manchester United mencukur habis Nottingham Forest dengan skor 1-8.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata Kuliner Bakso Terenak di Bogor, Favoritnya Para Artis Lho!

Mantan pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjær yang saat itu masih menjadi pemain mereka, berhasil mencetak 4 gol dalam pertandingan tersebut.

Dan mencetak rekor gol terbanyak yang dicetak oleh pemain pengganti di Liga Inggris. Kedua tim juga beberapa kali bertemu di pekan boxing day di Liga Inggris.

Top skorer Manchester United di Liga Inggris saat ini masih dipegang oleh Marcus Rashford dengan total raihan 4 gol.

Bagi Nottingham Forest, saat ini posisi top skorer mereka di Liga Inggris masih dipegang oleh Taiwo Awoniyi dengan total raihan 3 gol.

Baca Juga: Hal Penting Film Horor 'Pengabdi Setan 2', Bisa Jadi Referensi Nonton Untuk Liburan Tahun Baru 2023 Nih!

Di 5 pertandingan terakhir Manchester United, mereka berhasil mencatat 3 kemenangan dan 2 kekalahan.

Sedangkan bagi Nottingham Forest, mereka berhasil meraih 2 kemenangan dan 3 kekalahan di 5 pertandingan terakhir mereka.

5 Pertandingan Terakhir – Manchester United

  • Manchester United 2-0 Burnley (Piala Liga Inggris, 22 Desember 2022)
  • Real Betis 1-0 Manchester United (Persahabatan, 11 Desember 2022)
  • Cádiz 4-2 Manchester United (Persahabatan, 8 Desember 2022)
  • Fulham 1-2 Manchester United (Liga Inggris, 13 November 2022)
  • Manchester United 4-2 Aston Villa (Piala Liga Inggris, 11 November 2022)

Baca Juga: Daftar Rangking BWF Terbaru, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Rangking 1 Dunia, Marcus dan Kevin Sanjaya Jatuh

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengapa Banyak Pemain Bola Pindah ke Liga Arab?

Rabu, 27 Desember 2023 | 14:00 WIB
X