ENAMPAGI - Samsung Galaxy M33 5G Terbaru rupanya tengah dipersiapkan oleh pihak pabrikan teknologi asal Korea Selatan.
Samsung dikabarkan sedang mempersiapkan generasi penerus untuk seri Galaxy M mereka yang punya fokus utama di ukuran baterai yang besar, yakni Samsung Galaxy M33 terbaru dengan konektivitas jaringan 5G.
Dikutip dari Gizmochina.com, calon HP Samsung Galaxy M33 5G terbaru itu mulai terdengar namanya sejak akhir bulan Oktober 2021 kemarin tetapi kabar tentangnya sempat hilang.
Kini, muncul kembali isu mengenai Samsung Galaxy M33 5G tersebut, beserta informasi soal baterai yang akan dibawanya.
Baca Juga: BREAKING NEWS! Chansung 2PM Umumkan akan Segera Menikah dan Berita Kehamilan sang Kekasih
Menurut sumber di SamMobile, sebuah baterai dengan nomor model EB-BM336ABN telah tersertifikasi oleh regulator Safety Korea Selatan.
Ukuran teknisnya memperlihatkan angka 5.830 mAh, yang artinya kapasitas baterai tersebut adalah 6.000 mAh.
Jika ditelisik dari nomor modelnya, baterai tersebut kemungkinan milik Samsung Galaxy M33 5G (SM-M336).
Baca Juga: Penyanyi Muda Berbakat Billie Eilish Mengaku Kecanduan Pornografi Sejak Umur 11 Tahun
Artinya, smartphone ini sebetulnya berbeda dan bukanlah Samsung Galaxy A33 5G, karena Samsung Galaxy A33 5G diprediksi memiliki kapasitas baterai yang hanya sebesar 5.000 mAh saja.
Pada awalnya, Samsung Galaxy M33 5G dipikir akan menjadi versi rebranded alias versi nama lain dari Samsung Galaxy A33 5G.
Hal itu dikarenakan di generasi sebelumnya, Galaxy A32 5G dan Galaxy M32 5G adalah smartphone yang sama atau kembar.
Baca Juga: Lirik Lagu 'Cinta Dalam Hati' Dipopulerkan oleh Band Ungu, Dengan Arti yang Menyayat Hati
Bagaimanapun juga, saat ini belum ada informasi lain mengenai detail spesifikasi Samsung Galaxy M33 5G maupun Samsung Galaxy A33 5G.