Fitur lain di HP Honor X9 ini di antaranya seperti fingerprint scanner di samping menyatu dengan tombol power, dukungan jaringan dual SIM 5G, WiFi 802.11ac, Bluetooth 5.1, GPS, dan juga port USB Type-C.
Untuk para calon pembeli, tersedia pilihan warna Midnight Black, Titanium Silver, dan Ocean Blue.
Baca Juga: HP Infinix Smart 6 Plus Resmi Dirilis, Harga Murah Untuk Spesifikasi Kelas Bawah!
Dengan spesifikasi tersebut, belum diberitahukan berapa harga HP Honor X9 hingga saat berita ini dinaikkan, namun tersiar kabar lain yang menyebut jika pihak Honor juga berencana untuk merilis Honor X7 (versi rebranding dari Honor X30i yang ada di China) untuk pasar global.***