ENAMPAGI - HP Redmi 10C resmi diluncurkan oleh perusahaan raksasa teknologi asal Tiongkok, Xiaomi.
HP Redmi 10C ini mengusung layar dengan desain waterdrop notch di bagian depan, dan baian belakangnya memiliki motif bertekstur, dan telah mengadopsi chipset Snapdragon besutan Qualcomm.
Di bagian belakang tadi juga telah dilengkapi dengan sebuah modul frame berbentuk kotak persegi yang tidak hanya menampung dua buah lensa kamera, namun juga sebagai tempat untuk sensor sidik jari.
Sebagaimana dikutip dari Gizmochina, HP Redmi 10C ini merupakan suksesor bagi smartphone Xiaomi generasi terdahulunya, yakni HP Redmi 9C yang diluncurkan pada tahun 2021 lalu.
Spesifikasi HP Redmi 10C ini di antaranya memiliki layar LCD seluas 6,71 inch, namun Xiaomi tidak merinci apakah resolusi layar tersebut sudah Full HD+ atau masih sekedar HD+ saja.
Pada layar itu terdapat sebuah kamera selfie di bagian tengah atas dengan resolusi 5MP, yang terbenam dalam sebuah poni kecil ala waterdrop atau tetesan air.
Baca Juga: Ini Spesifikasi dan Harga Resmi Redmi 10 2022, Sudah Dapat Dibeli di Situs Xiaomi Indonesia?
HP Redmi 10C ini sudah dibekali dengan chipset buatan Qualcomm, yaitu Snapdragon 680, yang digabungkan dengan RAM berjenis LPDDR4x 4GB, dan memori internal sebesar 64GB atau 128 GB.
Jika dirasa kurang, para penggunanya dapat memperluas ukuran memori yang ada lewat slot MicroSD eksternal yang juga sudah terdapat di smartphone ini.
HP Redmi 10C ini menjalankan sistem operasi Android 11 yang dibalut dengan antarmuka khas Xiaomi, MIUI 13.
Baterai smartphone ini sebesar 5.000mAh, yang dapat diisi dengan menggunakan pengisi daya 10W.
Artikel Terkait
Berapa Ukuran RAM iPhone SE Terbaru aka iPhone SE 3 aka iPhone SE 2022? Ternyata Segini!
HP Samsung Galaxy M53 5G Terlihat di Database Geekbench, Bawa Chipset Dimensity Seri 9!
Update Terbaru! Spesifikasi Realme Pad Mini Sekarang Sudah Terdaftar di Situs FCC!
Harga HP Huawei Nova 9 SE Belum Dikonfirmasi, Namun Sang Smartphone Sudah Resmi Diluncurkan!
Spesifikasi HP Vivo Y15C Muncul di Geekbench, Sekedar Pakai Chipset MediaTek Helio Seri P!
Melihat Bocoran Harga HP OPPO A96 Plus Spesifikasinya yang Disebut Akan Resmi Esok Hari di India!
Tanpa Woro-woro, HP Honor X8 Resmi Diluncurkan dengan 4 Kamera Belakang dan Chipset Snapdragon!
Apple Dirumorkan Akan Luncurkan MacBook dengan Chipset M2, Kapan?
3 Rekomendasi HP Baterai Besar 7000 mAh Terbaik Tahun 2022, Ada Samsung juga
HP Xiaomi CIVI Terbaru Tidak Akan Bernama CIVI 2, Ini Bocoran Nama Generasi Selanjutnya!
Harga Vivo V23 5G Serta Spesifikasi dan Fitur, dengan Pengisian Baterai yang Cepat