ENAMPAGI – Seafood atau biasa dikenal sebagai hidangan laut adalah sebutan untuk makanan berupa hewan dan tumbuhan laut. Makanan ini menjadi salah satu rekomendasi wisata kuliner di Surabaya
Di Surabaya, wisata kuliner berupa hidangan seafood menjadi salah satu makanan incaran para wisatawan yang berkunjung.
Selain berprotein tinggi, aneka seafood juga memiliki cita rasa yang gurih dan lezat. Ada beberapa rekomendasi wisata kuliner aneka seafood paling terkenal akan kelezatannya di Surabaya.
Baca Juga: Summerbird Hotel Bandung, Hotel Unik Dekat Stasiun Bandung yang Harganya Low Budget
Berikut beberapa rekomendasi wisata kuliner seafood yang wajib dikunjungi oleh para pecinta seafood di Surabaya.
1. Layar Seafood
Layar adalah tempat makan seafood paling enak di Surabaya yang sudah terkenal. Tempat ini dulunya adalah sebuah warung kaki lima.
Namun lambat laun pengelola merintis makanan ini hingga menjadi sebuah Restoran yang cukup mewah dan nyaman.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Destinasi Wisata Museum Batik, Salah Satu Budaya Indonesia yang Wajib di Kunjungi!
Kini, Layar Seafood memiliki 2 cabang di Surabaya. Pilihan seafood juga sangat beragam, mulai dari berbagai jenis ikan, udang, cumi, kepiting, sampai lobster.
Semua seafood ini bisa dimasak sesuai selera anda. Tak hanya menyajikan kenyamanan, restoran ini juga menjual cita rasa makanan laut yang benar-benar bikin ketagihan.
Layar Seafood berlokasi di Jalan KH. Abdul Wahab Siamin Surabaya No. 216 Dukuh Pakis, Kecamatan Dukuh Pakis, Surabaya dan buka mulai pukul 11.00 hingga 22.00 WIB.
2. Sari Laut Kapasan
Baca Juga: Rekomendasi Wisata Kuliner Terenak dan Populer di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan