ENAMPAGI – Destinasi wisata alam menjadi salah satu incaran para wisatawan yang ingin merasakan keindahan alam yang alami dan menenangkan, khususnya di Bogor, Jawa Barat.
Bogor Jawa Barat terkenal akan kawasan yang sejuk dan asri, begitu juga dengan beberapa destinasi wisata alam yang ada ditawarkan disana.
Selama berlibur di Bogor Jawa Barat, para wisatawan bisa merasakan sensasi destinasi wisata alam yang tidak akan terlupakan.
Ingin tahu ada destinasi wisata alam apa saja yang ada di Bogor? Dilansir dari akun YouTube Wisata Tanah Air, berikut daftar destinasi wisata alam di Bogor yang wajib dikunjungi.
1. Bukit Alesano
Bukit Alesano ini merupakan destinasi wisata alam di Bogor dengan pemandangan yang indah dan luar biasa.
Bukit Alesano ini menawarkan pemandangan hamparan rerumputan hijau seperti di negeri dongeng.
Baca Juga: Pulau Kepayang, Pesona Destinasi Wisata Alam Yang Tersembunyi di Kayong Utara, Kalimantan Barat!
Selain menawarkan pesona hamparan perbukitan hijau yang sungguh memukau, di Bukit Alesano juga menjadi tempat terbaik untuk berkemah dan menikmati pesona sunrise.
Bukit Alesano juga menjadi destinasi wisata alam yang tepat untuk dikunjungi saat merasakan stress atau lelah akan kesibukkan.
2. Curug Bidadari
Curug Bidadari merupakan curug dengan ketinggian mencapai 40 hingga 75 meter ini memiliki sungai yang berasal dari kawasan hutan lindung yang terdapat di daerah Bogor.