travel

Wisata Horor Leuwi Jurig: Hidden Gem Garut Mirip Green Canyon

Rabu, 12 Oktober 2022 | 06:00 WIB
Wisata Horor Leuwi Jurig: Hidden Gem Garut Mirip Green Canyon (Instagram/ @destinasi.jawabarat )

ENAMPAGI - Leuwi Jurig adalah salah satu hidden gem di Garut dan salah satu wisata horor yang tempat nya mirip dengan Green Canyon.

Leuwi Jurig ini diambil dari Bahasa Sunda yaitu 'Lubuk Setan', namanya terkesan mistis. Selain itu, dari nama Leuwi Jurig ini konon katanya banyak sekali makhluk halus yang menjadi penunggu wisata horor ini. Namun berbeda dengan pemandangan yang ada di hidden gem yang mirip Green Canyon ini tidak seperti wisata horor lainnya.

Leuwi Jurig salah satu destinasi wisata alam yang merupakan hidden gem di Garut ini ternyata memiliki pemandangan yang sangat indah dan eksotis dengan air sungai yang berwarna hijau toska dan terdapat bebatuan yang ada di pinggir-pinggir sungai membuat pemandangan Leuwi Jurig ini mirip dengan Green Canyon.

Baca Juga: Rekomendasi 6 Drama China Terbaru Tayang Bulan Oktober 2022 Ada She and Her Perfect Husband Dibintangi Xu Kai

Leuwi Jurig ini memiliki suasana yang masih alami dengan adanya pepohonan dan tumbuhan hijau yang ada di sekitar hidden gem di Garut ini.

Di wisata horor ini, menurut masyarakat sekitar banyak memakan korban dan meninggal ditempat. Sehingga tempat wisata Leuwi Tonjong ini ditutup sementara.

Leuwi Jurig sendiri beberapa tahun lalu mulai terkenal dan mulai populer di kalangan anak muda, sehingga hidden gem mirip Green Canyon ini banyak menarik para wisatawan baik wisatawan daerah maupun luar daerah untuk berkunjung ke destinasi wisata alam ini.

Baca Juga: Sinopsis Bintang Samudera Episode 20 Tayang 11 Oktober 2022 di ANTV Pukul 19.00 WIB, Nyawa Nagita Dalam Bahaya

Namun, konon katanya di wisata horor Leuwi Jurig ini banyak warga yang meninggal akibat berenang di hidden gem yang mirip Green Canyon ini.

Suasana di wisata horor ini sangat tenang dan sangat indah, dan lokasinya berada di Kampung Rupit, Desa Bojong, Kecamatan Bungbulang, Kabupaten Garut.

Bagi kamu yang berani dan ingin mengunjungi wisata horor Leuwi Jurig, di sini juga kamu bisa mengabadikan spot terindah di hidden gem Garut yang mirip Green Canyon ini.

Baca Juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang Drama Thailand Pom Pang Ban Dibintangi Bang Artit, 11 Oktober 2022 Genre Fantasy

Kami beri sedikit informasi, bagi kamu yang ingin mengunjungi wisata horor Leuwi Jurig ini disarankan tidak boleh sompral atau berbicara sembarangan dan tidak untuk melakukan aktivitas berenang.

Untuk akses menuju wisata horor Leuwi Jurig ini cukup terjal dan sulit dilalui oleh kendaraan.

Halaman:

Tags

Terkini

Mengenal Paylater: Cara Kerja, Manfaat dan Resiko

Minggu, 21 April 2024 | 13:41 WIB