Pada area Jacuzzi ini terdapat kursi serta meja untuk bersantai, handuk, serta speaker bluetooth untuk mendengarkan musik. Tak heran jika fasilitas jacuzzi ini menjadi viral di media sosial.
Karena lumayan jarang wisata di Indonesia yang menyediakan tempat untuk berendam air hangat mewah dengan pemandangan cantik seperti sedang berada di luar negeri.
Fasilitas Lain di Mulberry Hill By The Lodge
Disini juga terdapat fasilitas hiburan anak-anak seperti area bermain atau playground.
Di depan penginapan cottage nya terdapat lapangan rumput hijau yang luas, bisa digunakan untuk bermain bola karena disediakan gawang kecil.
Juga ada tenda kecil dan bean bag cantik yang bisa menjadi spot untuk berfoto.
Selain itu, di lapangan ini terdapat gazebo atau saung yang bisa untuk dijadikan tempat berkumpul dan quality time bersama keluarga atau kerabat.
Sehingga Mulberry Hill By The Lodge ini sangat cocok untuk dijadikan tempat honeymoon atau tempat berlibur bersama keluarga, apalagi yang membawa anak.
Demikian informasi mengenai Mulberry Hill By The Lodge di Lembang Bandung, tempat staycation dan healing terbaik yang pernah dikunjungi oleh artis-artis. ***