travel

Mulai Dari Panorama Hingga Rute Perjalanan!!! Yuk Nikmati Keseruan di Puncak Happy di Solok, Sumatera Barat!

Jumat, 18 November 2022 | 07:00 WIB
Eksplor wisata Puncak Happy, wisata yang hits dan populer di Solok, Sumatera Barat (instagram @ weldi_putra_minang)

ENAMPAGI – Jika kamu sedang dalam keadaan tebebani oleh pikiran dan lelah akibat rutinitas, cobalah untuk datang ke wisata Puncak Happy yang merupakan salah satu objek wisata yang ada di Solok, Sumatera Barat.

Objek wisata Puncak Happy tersebut menyajikan berbagai hal istimewa yang dapat ditemukan dan akan menjadi pengalaman belibur terbaru kamu serta rute perjalanan yang membuatmu nyaman untuk menuju ke objek wisata yang satu ini.

Objek wisata Puncak Happy yang unik menjadi tujuan berliburan terpopuler dan sangat cocok bagi bagi kamu yang ingin melepaskan lelah dan stress yang mengganggu tubuh dan pikiran.

Kamu bisa dengan santai nya menikmati rute perjalanan hingga sampai tujuan untuk menikmati pesona keindahan yang begitu memukau.

 Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia U20 vs Prancis U20 Kamis 17 November 2022 Pukul 00.00 WIB

Rute perjalanan ke wisata Puncak Happy akan menjadi pengalaman liburan yang tidak akan pernah bisa terlupakan.

Dilansir melalui akun youtube Fairuz mulyadi, berikut eksplor mengenai wisata Puncak Happy, wisata terpopuler di Solok, Sumatera Barat hingga rute perjalanan nya.

Puncak Happy

Puncak Happy berlokasi di Guguak Sarai, Kecamatan IX Koto Sungai Lasi, Kabupaten Solok, Sumatera Barat.

Puncak Happy atau yang sering disebut sebagai Puncak Guguak Sarai ini menyajikan panorama ketinggian yang akan memanjakan.

Baca Juga: Intip Keindahan Danau Kaco, Destinasi Wisata di Jambi Ini Beningnya Bikin Betah!

Sejauh mata memandang, tempat hamparan hijau dan pemandangan Pegunungan di kejauhan. Selain itu, terdapat pula area Persawahan dan Pemukiman penduduk.

Untuk menuju Puncak Happy, kamu harus mendaki selama kurang lebih 15 menit dengan medan yang berupa bebatuan sehingga perlu dipersiapkan fisik yang prima.

Namun lelah selama di perjalanan akan terbayar oleh pemandangan indah berupa bentang alam yang paripurna.

Halaman:

Tags

Terkini

Mengenal Paylater: Cara Kerja, Manfaat dan Resiko

Minggu, 21 April 2024 | 13:41 WIB