ENAMPAGI - Balikpapan merupakan salah satu kota di Kalimantan Timur yang memiliki destinasi wisata dengan sejuta keindahan untuk liburan bersama teman maupun keluarga.
Balikpapan, Kalimantan Timur terkenal akan sumber minyak yang berkembang pesat di Indonesia. Ternyata juga banyak menyimpan kekayaan alam yang dikembangkan menjadi destinasi wisata.
Banyak wisatawan yang berkunjung ke Kota Balikpapan di Kalimantan Timur ini karena terdapat beragam destinasi wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi.
Semua objek wisata itu memiliki pesona dan keindahan masing-masing, yang tentunya sudah dikembangkan sebaik-baiknya oleh pemerintah setempat maupun warga sekitar.
Baca Juga: Keutamaan Hari Jumat Menurut Ustadz Dr. Khalid Basalamah Lc.M.A, Sayang Jika Dilewatkan!
Berikut adalah 5 destinasi wisata untuk inspirasi liburan asik di Balikpapan, Kalimantan Timur.
1. Danau Cermin Lamaru
Danau Cermin Lamaru memiliki air yang sangat jernih bagaikan cermin. Nama asli danau ini adalah Danau Rawamangun.
Namun, oleh karena danau ini terlihat memantulkan warna pepohonan yang ada di sekitarnya, maka juga disebut Danau Hijau.
Baca Juga: 10 Rekomendasi Skincare Aman untuk Ibu Hamil dan Menyusui
Sementara disebut Danau Cermin karena pantulan pepohonan dan awan yang berarak di atasnya persis seperti cermin.
Danau ini adalah danau buatan manusia. Tanah asli danau ini dikeruk untuk tempat latihan tembak menembak TNI AD.
Ketika ditinggalkan, area tanah yang berbentuk cekung ini digenangi air dan membentuk Danau Cermin lamaru.