ENAMPAGI - Lembang Bandung memang kotanya destinasi wisata di Provinsi Jawa Barat, seperti Sarae Hills.
Salah satu destinasi wisata yang di Lembang Bandung ialah Sarae Hills Bandung ini.
Berikut Enampagi.id menuliskan tentang destinasi wisata Sarae Hills yang dikutip dari kanal YouTube Heriyana Ramdan.
Sarae Hills Bandung adalah salah satu destinasi wisata kekinian baru di daerah Bandung Utara.
Destinasi wisata yang satu ini juga dikenal sebagai World of Wonders Sarae Hills atau disingkat WOW Sarae Hills.
Destinasi Wisata ini menyuguhkan lanscape mempesona Kota Bandung khas Lembang yang berupa perbukitan.
Yang membuatnya viral destinasi wisata adalah adanya berbagai bangunan ikonik dari berbagai negara yang menjadi spot-spot foto yang instagramable.
Disini kamu akan menemukan berbagai landmark atau bangunan ikonik dari negara-negara terkenal.
Diantaranya adalah menara eiffel Paris, Sphinx milik Mesir, patung Liberty, bangunan khas Santorini Yunani, dan banyak lagi.
Semua spot-spot tersebut terlihat sangat indah ,aesthetic dan kekinian. Destinasi wisata di Bandung Barat ini memiliki tagline "Outdoor Activity Cafe and Resto".
Memiliki tempat yang luas dengan ragam objek yang menarik seperti kompleks wisata.
Untuk memasuki destinasi wisata yang sangat menarik ini kamu perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 50.000 per orang.