ENAMPAGI - Kebon Jati Cilegon kini menjadi tempat kuliner baru dan sukses membuat mereka yang datang kesana akhirnya ketagihan.
Meski termasuk dalam deretan tempat kuliner baru di Kota Cilegon, namun Kebon Jati Cilegon memiliki sisi unik dan menarik yang khas.
Itulah alasan mengapa mereka yang telah datang ke Kebon Jati Cilegon kemudian menjadikannya sebagai tempat kuliner langganan karena ketagihan.
Lalu, mengapa sih mereka itu ketagihan datang lagi ke Kebon Jati Cilegon padahal tempat itu masih baru?
Nah, untuk menjawab pertanyaan itu, mari simak ulasan berikut selengkapnya.
Sensasi Kulineran di Kebon Jati Cilegon
Banyak yang datang ke Kebon Jati Cilegon dan menikmati hidangan di tempat itu lalu ketagihan datang lagi bahkan berlangganan alasannya adalah karena saat pertama kali datang kesana kita akan melihat suasana yang rindang tepat di bawah pepohonan jati.
Tempatnya nyaman dan asyik buat nongkrong dan menikmati hidangan istimewanya. Pesan makanan dan minuman sesuai selera dalam daftar menunya lalu nikmati dengan seksama.
Menikmati hidangan disana memang penuh makna apalagi teksturnya semakin unik karena alas piringnya adalah daun jati.
Jadi, semakin terasa gitu vibesnya yang tempo dulu banget seakan mengajak untuk bernostalgia selain dari segi tempatnya yang sudah syahdu banget menyatu dengan alam.
Baca Juga: Top Skor dan Top Assists Piala AFF 2022 Hingga Kamis 29 Desember 2022
Sementara itu, untuk rasanya tak perlu diragukan lagi. Hal ini terbukti dengan banyaknya mereka yang ketagihan untuk datang kesana lagi dan menikmati hidangan disana.