Ada juga wahana penangkaran rusa tutul yang melengkapi kegiatan rekreasi kita kesana. Dengan demikian, bisa sekaligus berwisata edukasi apabila mengajak si kecil kesana.
Si kecil bisa belajar memberi rusa-rusa itu makanan dan kegiatan tersebut pasti seru. Pengalaman wisata si kecil jadi makin kaya dengan berwisata kesana.
Ada juga fasilitas lain seperti ATV, cocok buat kalian yang hobi main beginian. Nah, wisata alam Kebun Teh Jamus ini buka mulai jam 07.00 pagi dan tutup di jam 17.00 WIB.
Demikian sedikit bocoran tentang wisata alam Kebun Teh Jamus yang sukses memikat hati banyak wisatawan dan selanjutnya giliran kamu.
Yuk, rekreasi ke wisata alam Kebun Teh Jamus ini dan nikmati keseruannya.***