Baca Juga: Robit Mikrojul Huda: Semula Blogger, Kini jadi Pimpinan Digital Agency
Akhirnya ada cerita bahwa seorang kurir ini konon sampai di kota Saranjana untuk mengirimkan sebuah paket.
Pas dia akan kembali, orang yang menerima paket itu memberikan kurir itu emas 4 kg. Apakah benar cerita-cerita mistis ini asli?
Lagi-lagi ada pengalaman artis kota yang cukup meyakinkan bahwa kota Saranjana itu ada. Salah satunya kisah musisi populer Arilasso.
Konon Arilasso ini memiliki pengalaman mistis selama manggung di Kalimantan. Katanya pada hari itu penonton yang datang begitu banyak, jumlahnya bisa sekitar 12.000 orang.
Baca Juga: Lagu Boyband K-Pop NCT Ini Bikin Bulu Kuduk Merinding. Loh Ko Bisa? Simak Penjelasannya!
Walaupun sebelumnya sudah diingatkan oleh pihak setempat, kalau ada penontonnya yang sedikit aneh, diamkan saja. Saat itu sama ia sekali tidak curiga.
Namun setelah Arilaso ini selesai bernyanyi, dia keluar dari panggung dan masuk ke mobil.
Tapi saat sampai di mobil, ia sadar tadi rasanya ada 12.000 orang, kenapa tiba-tiba stadionya terasa kosong?
Manajernya pun sudah dilarang agar tidak mandi terlebih dahulu sampai keluar dari kota tersebut, tapi mungkin karena kru nya tidak terlalu percaya, akhirnya sang manajer pun mandi.
Baca Juga: Wow! BTS Bisa Memprediksi Masa Depan? Benarkah?
Baru saja ia keluar dari kamar mandi, kepala produksi dari konser Mas Arilaso ini tertabrak motor dan tangannya patah.
Kisah serupa pun dialami oleh band kotak. Sang vokalis Tantri bercerita bahwa dia pernah manggung di pinggir pantai kota Baru, Kalimantan Selatan.
Sebelum mulai konser, ia dikasih tau agar jangan heran kalau misalkan ada penonton yang berprilaku aneh atau tiba-tiba penontonnya sepi.
Saat mereka manggung, vokalis melihat ada banyak sekali penonton tapi tiba-tiba sepi. Hanya penonton bagian tengah saja yang aktif ikut menyanyi dan senang-senang di konser.