ENAMPAGI - Makassar ibukota Sulawesi Selatan memiliki sebuah tanjung yang dijadikan sebagai tempat wisata, tanjung tersebut bernama Tanjung Bira.
Selain tanjung, Makassar juga memiliki sebuah air terjun tempat wisata favorit warga Makassar. Nama air terjun tersebut adalah Air Terjun Takapala.
Dilansir dari youtube Yenni Travelling unggahan Maret 2022, berikut sekilas info tentang tempat wisata Tanjung Bira dan Air Terjun Takapala di Makassar Sulawesi Selatan.
Baca Juga: Lirik Lagu 'Kehilanganmu Berat Bagiku' Kangen Band, Ku Mohon Temanilah Aku
Tanjung Bira
Jangan lupa kalau main ke Makassar cobalah untuk mengexplore tempat wisata Tanjung Bira, jaraknya sekitar 200 km dari pusat kota Makassar.
Untuk sampai ke Tanjung Bira hanya memerlukan waktu tempuh sekitar 5 hingga 6 jam kamu harus memakai jalur darat karena tidak tersedia bandara.
Sesampainya di Tanjung Bira kamu bisa melakukan aktivitas seru, mulai dari sekedar berenang, naik banana boat, snorkeling hingga diving.
Beberapa pulau favorit dijadikan lokasi snorkeling, adalah Pulau Liukang Loe dan Pulau Kambing. Untuk sekedar diving kamu hanya perlu menyewa perahu nelayan sebesar 600 ribu saja.
Wisata kuliner di sekitar Tanjung Bira kamu akan menemukan banyak warung dengan mudah yang menjual seafood bakar.
Dengan biaya tiket masuk sekitar 10 ribu, kawasan wisata pantai Tanjung Bira sudah dilengkapi dengan berbagai fasilitas.
Antara lain rumah makan, penyewaan motor, sewa alat menyelam, kamar mandi, dan pelabuhan kafal ferry yang digunakan untuk mengantar wisatawan yang ingin snorkeling di Pulau Selayar.