travel

Umah Madu: Resto & Cafe dengan View Gunung Gede Pangrango yang Family Friendly! Ada Rooftopnya Loh...

Minggu, 29 Januari 2023 | 11:00 WIB
Salah satu suasana foto pengunjung di Umah Madu Resto & cafe (Instagram @umah.madu)

ENAMPAGI - Siapa yang tak kenal dengan keindahan Gunung Gede Pangrango. Kini gunung tersebut bisa dilihat dari resto & cafe yang lokasinya tak jauh dari Summarecon Bogor. Umah Madu merupakan cafe & restoran estetik anti macet di Bogor.

Umah Madu merupakan salah satu resto & cafe yang baru dibuka awal Agustus tahun lalu tepatnya soft opening pada 10 Agustus 2022.

Lokasi Umah Madu resto & cafe ini hanya 7 menit ditempuh dari exit tol Gadog. Cukup strategis dan tentunya anti macet.

Dikutip Enampagi.id dari akun instagram resmi @umah.madu pada tanggal 11 Agustus 2023, uniknya resto & cafe ini memiliki area rooftop di lantai 2 dengan view Gunung Gede.

Baca Juga: Prediksi Skor Brighton vs Liverpool di FA Cup 2023 Putaran Keempat 30 Januari 2023, Liverpool Menang 20 Kali

Suasana area rooftoop di lantai 2 ini cukup nyaman, dengan area lantar berlapis rumput sintetis dan terdapat beanbag menjadikan salah satu area favorit pengunjung.

Tak hanya area rooftop, banyak area lain yang bisa digunakan pengunjung untuk sekedar menikmati kopi dan bersantai bersama keluarga.

Salah satunya adalah area yang ada di lantai bawah yang merupakan area semi outdoor dan disebut dengan Hexa Beton.

Hexa Beton ini area yang diisi dengan kursi dan sofa dengan beralaskan rumput sintetis, area yang cukup unik dan ramai ini selalu menjadi pilihan bersantai para pengunjung.

Baca Juga: Hati-Hati! Ini 6 Makanan Penyebab Terlihat Tua. Nomor 3 Banyak Yang Konsumsi!

Tak hanya Hexa Beton yang merupakan area semi outdoor, namun ada juga area semi outdood lainnya yang disebut dengan Hexa Baja.

Hexa Baja merupakan area dengan pohon kecil ditengah yang dilengkapi dengan kursi dan merupakan area yang terletak paling depan dan dekat dengan area Live Music.

Untuk para keluarga yang membawa anak-anak tak perlu khawatir, disini terdapat area playground yang terdapat air mancur mini dan area Mini Zoo.

Di Area Mini Zoo ini bisa memberikan makan kepada hewan yang ada disini seperti kelinci, dan burung. Anak-anak juga bisa berfoto dengan burung yang ada disini juga loh..

Halaman:

Tags

Terkini

Mengenal Paylater: Cara Kerja, Manfaat dan Resiko

Minggu, 21 April 2024 | 13:41 WIB