'Pantai Pangasan’ Pesona Destinasi Wisata Di Pacitan: Ini Keunikannya

- Jumat, 5 Agustus 2022 | 14:45 WIB
Destinasi wisata Pantai Pangasan di Pacitan yang indah di hari yang terang (Instagram.com/pacitanku, purwedi.kurniawan)
Destinasi wisata Pantai Pangasan di Pacitan yang indah di hari yang terang (Instagram.com/pacitanku, purwedi.kurniawan)

ENAMPAGI - Pantai Pangasan adalah salah satu wisata pantai di Pacitan dari sekian banyak pantai yang ada di sana. Lokasinya, berada di Desa Kalipelus, Dusun Batulapak, Kecamatan Kebonagung.

Pantai Pangasan memang terlahir dari kawasan Pacitan yang berada di ujung barat daya Jawa Timur berbatasan langsung Samudra Hindia di sebelah selatan. Itulah yang membuat Pacitan memiliki pantai-pantai yang menarik para pecinta vitamin sea.

Pantai Pangasan menjadi destinasi wisata Pacitan, baru belakangan tahun terakhir ini (saat artikel ini ditulis. Dengan kata lain, pantai ini adalah pantai pendatang baru yang belum terlalu banyak disentuh oleh fasilitas.

Baca Juga: Saung Keramba Preto, Wisata Kuliner Bekasi Terbaru Bikin Lupa Pulang!

Namun demikian, keindahan dan ciri khas yang masih alami itulah yang membuat banyak orang tertarik untuk berkunjung kesana.

Ada beberapa hal yang unik yang mana keunikannya itu sekaligus membedakan nuansa bisa dibilang berbeda dengan pantai-pantai yang lain. Apa saja keunikan yang dimiliki pantai ini? Inilah beberapa diantaranya:

  • Untuk bisa kesana perlu trekking dulu

Berbeda dengan pantai lain yang hanya perlu parkir saja lalu bisa langsung melihatnya, untuk dapat menjangkau dan menikmati keindahan Pantai Pangasan kita harus trekking terlebih dulu.

Apa sih trekking? Trekking adalah melakukan aktivitas jalan kaki jarak jauh untuk mendapatkan suatu kesenangan.

  • Punya ciri khas tapi tidak punya pasir

Ciri khas dari pantai ini adalah dimana hamparan batuan karang dengan berbagai macam ukuran mendominasi bibir pantai.

Selain itu, disana juga tampak ada 2 buah batu besar yang memanjang keatas. Kedua batu itulah yang memperkuat ciri khas atau landmark pantai tersebut.

Baca Juga: Rekomendasi 10 Tempat Wisata Kuliner Khas Bengkalis, Riau, Simak Ulasannya.

Keunikan lainnya adalah pantai ini tidak memiliki pasir karena medannya didominasi oleh hamparan batu karang.

  • Lokasinya terdiri dari 2 wilayah

Pantai ini memiliki lokasi yang terdiri dari 2 wilayah. Dua wilayah itu adalah sisi sebelah timur dan sebelah barat. Disana juga Ada tebing atau gunung yang berada di sebelah barat. Gunung itu bernama Gunung Lanang.

  • Ada pantai lain juga

Dalam lokasi yang serupa, kita bisa menikmati keindahan pantai lain yang berdekatan dengan pantai Pangasan yaitu warga menyebutnya pantai Sangklehan.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Dilla Alivia

Sumber: pantainesia

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengenal Paylater: Cara Kerja, Manfaat dan Resiko

Minggu, 21 April 2024 | 13:41 WIB
X