ENAMPAGI - Malioboro menjadi tujuan utama wisatawan di Jogja. Karenanya, banyak sekali penginapan dekat Malioboro mulai dari harga Rp50 ribu per-malam hingga kisaran Rp300 ribu. Simak penginapan dekat Malioboro.
Beberapa penginapan dekat Malioboro didominasi dengan hotel, hostel, dan guesthouse.
Anda dapat melihat rekomendasi penginapan dekat Malioboro berikut yang memiliki interior unik dan estetik, dengan harga yang masih terjangkau.
Baca Juga: 5 Destinasi Wisata di Cikarang yang Jarang Diketahui, Nomor 5 Bisa Masuk Dengan Gratis!
1. Otu Hostel
Hostel yang satu ini cocok sekali untuk para backpacker. Kamu dapat menginap di hostel ini mulai harga Rp50.000-Rp60.000 untuk dormitory room dan Rp120.000-Rp200.000 untuk private room.
Hostel ini juga dilengkapi ruang bersantai, dapur dan kolam renang. Fasilitas yang disediakan untuk kamar antara lain AC, kamar mandi air panas atau dingin, handuk, dan masih banyak lagi.
Hostel ini terletak di dalam gang kecil, tetapi muat jika anda membawa kendaraan roda empat. Berjarak 3,8 km dan bisa ditempuh dalam waktu 11 menit dari Malioboro.
Lokasi tepatnya ada di Jalan Prawirotaman I Gg. Batik Gringsing No.517, Brontokusuman, Kec. Mergangsan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Baca Juga: ‘Telaga Sarangan’ Pesona Destinasi Wisata Magetan yang Oke Punya
2. Omah Bumi Guest House Jogja
Selayaknya fasilitas di rumah, omah bumi guest house menyediakan berbagai fasilitas seperti dapur, kamar mandi, kamar tidur, ruang tengah dengan sofa dan televisi, handuk dan masih banyak lagi.
Tiap kamarnya juga dilengkapi dengan televisi. Guest house ini mengusung konsep minimalis, industrialis, ditambah sentuhan tropical garden.
Kamar yang disediakan cukup beragam, mulai dari kapasitas 4 orang hingga 6 orang. Tapi, jika pesan untuk 2 orang saja pun tidak masalah.
Artikel Terkait
Jadi Ikon Indonesia, Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta: Malioboro Butuh Sentuhan Aristekstur Baru
Resep Makanan Special Idul Fitri 2022: Cara Membuat Tempe Goreng Murah Dan Enak
Perbandingan Harga Tiket Konser Westlife The Wild Dreams Tour Filipina dan Indonesia, Mana Lebih Murah?
5 Wisata Kuliner Yang Ada di Sentul Bogor, Murah Meriah!
7 Rekomendasi Wisata Kuliner di Madiun yang Enak dan Murah