ENAMPAGI – Saat berwisata ke Bukit Sentono Gentong Pacitan, ada sisi menggembirakan lainnya selain keindahan view yang dimilikinya serta banyaknya kegiatan seru yang bisa dilakukan disana. Sisi yang menggembirakan itu adalah kegiatan wisata kuliner.
Siapa sih yang tidak suka wisata kuliner? Tentu kegiatan yang satu menjadi hal yang wajib jika kita pergi berwisata ke suatu tempat seperti halnya saat kita menyambangi destinasi wisata Bukit Sentono Gentong Pacitan.
Ketika datang dan berwisata ke Bukit Sentono Gentong, kita patut berbahagia karena disana menu hidangan kulineran khasnya daerah Pacitan.
Karenanya, kegiatan wisata kuliner di Bukit Sentono Gentong yang kita lakukan jadi lebih bermakna tak akan terkesan bahkan mungkin akan selalu kalian rindukan. Tentu saja! Alasannya tak lain adalah karena sensasi menikmati hidangan kulineran disana memang berbeda.
Tidak percaya? Datang dan buktikan saja sendiri.
Nah, inilah rekomendasi menu wisata kuliner yang sangat oke dinikmati di Bukit Sentono Gentong:
Nikmatnya Makan Tiwul Goreng Mbak Yuni di Bukit Sentono Gentong Pacitan
Tahukah kalian? Di Pacitan ada yang namanya “Tiwul”. Jika kalian adalah orang Jawa tentu sudah familiar dengan makanan ini.
Namun, lain halnya jika kalian bukan orang Jawa tentu makanan semacam ini masih asing bagi kalian. Perkenalkan, Tiwul adalah pangan di zaman beras masih langka.
Berbahan dasar ketela pohon yang dikeringkan dan dilembutkan menjadi tepung lalu diolah dan jadilah Nasi Tiwul.
Nasi Tiwul seakan mengajak kita untuk bernostalgia pada makanan di masa lalu, di zaman kemerdekaan bahkan sebelumnya. Namun kini, Nasi Tiwul bukannya semakin langka dan menghilang tapi justru menjadi hidangan populer dan favorit yang banyak diminati banyak orang apalagi di Bukit Sentono Gentong.
Saat Nasi Tiwul digoreng menjadi Tiwul Goreng, rasanya semakin mantap dan nikmat apalagi suasana view gunung dan laut yang ada di Bukit Sentono Gentong sangat mendukung semaraknya sensasi makan Tiwul Goreng.
Artikel Terkait
'Sungai Maron' Wisata Susur Sungai Bak Sungai Amazon: Welcome To Pacitan!
'Monumen Jendral Sudirman' Rekomendasi Tempat Wisata Bersejarah Di Pacitan: Cek Faktanya!
Pantai Klayar di Pacitan, Destinasi Wisata dengan Laut yang Sangat Indah dan Memukau
Jangan Lewatkan! Wisata Kuliner di Pacitan yang Enak dan Legendaris
‘Pantai Banyu Tibo Pacitan’ Destinasi Wisata dengan Sisi Unik Menarik Berkarakter di Jawa Timur
‘Pantai Srau Pacitan’ Destinasi Wisata Cantik yang Selalu Bikin Kangen
Ternyata Ini Kuliner Favorit Bapak SBY, Berikut 12 Kuliner Khas Pacitan yang Wajib Anda