Legenda Danau Kerinci, Destinasi Wisata di Jambi yang Menyimpan Kisah Sedih Dua Bersaudara yang Harus Terpisah

- Kamis, 1 September 2022 | 13:00 WIB
Legenda Calungga dan Calupat yang menjadi asal-usul Danau Kerinci. ( ig @jambiku)
Legenda Calungga dan Calupat yang menjadi asal-usul Danau Kerinci. ( ig @jambiku)

Sedangkan Calupat diwarisi batu mustika putih yang bisa membawa keberuntungan dan kejayaan bagi siapa pun yang memilikinya.

Suatu hari, Calungga menemukan sebuah telur yang besar dan sangat berkilau saat sedang berburu di hutan.

Baca Juga: Berani Coba? Rekomendasi 5 Kuliner Ekstrim dan Unik di Malang

Karena penasaran sekaligus ada sedikit rasa bangga akan penemuannya itu, Calungga membawa telur itu pulang dan menunjukkannya kepada sang adik.

Calupat terheran-heran ketika diperlihatkan telur yang sangat berkilauan itu.

Setelah itu, ia menyarankan kakaknya untuk menyimpan telur tersebut selama tiga hari sambil ia meminta petunjuk kepada Dewa.

Baca Juga: Romantis dan Unik! Inilah Sederet Rekomendasi Cafe Buat Ngedate Dekat Kota Garut

Usul itu disetujui oleh Calungga yang langsung menyimpan telur itu di dalam sebuah lemari kosong.

Namun, keesokan harinya ketika Calupat sedang pergi memancing, Calungga yang bebal malah memasak telur tersebut dan memakannya sampai tuntas hingga membuatnya kekenyangan dan tertidur.

Ketika bangun, Calungga merasa sangat haus dan meminum semua air yang ada di rumahnya hingga tandas.

Baca Juga: Jadwal Kerja Raffi Ahmad Dikalahkan Seseorang, Ada Artis yang Lebih Sibuk

Akan tetapi, meski perutnya sudah sangat kembung oleh air, nyatanya rasa haus tadi masih mencekik saja lehernya.

Maka, ia berlarian menuju sungai dan berpapasan dengan Calupat tanpa menggubris sapaan dari sang adik.

Betapa terkejutnya Calupat ketika mendapati telur besar yang dibawa oleh kakaknya kemarin, kini tinggal tersisa kulitnya saja.

Baca Juga: 2 Rekomendasi Drama China Dibintangi Xing Fei Tayang Bersamaan 31 Agustus 2022 di WeTV, Simak Sinopsisnya

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Eko Pradesa Subekti

Sumber: YouTube Apresiasi Dari Kepri

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengenal Paylater: Cara Kerja, Manfaat dan Resiko

Minggu, 21 April 2024 | 13:41 WIB
X