Dari kejauhan, di ujung utara Pantai Air Manis terlihat gundukan Gunung Padang dan disamping itu terdapat 2 pulau kecil yaitu Pulau Pisang Getek dan Pisang Gadang.
Aktivitas seru yang bisa para pengunjung lakukan ketika berada di Pantai Air Manis yaitu bermain pasir, berenang, mengunjungi pulau sekitar, bermain ATV, dan sebagainya.
Selain menikmati keindahan Pantai, Pantai Air Manis ini tidak lepas dari kisah Malin Kundang.
Konon, gundukan batu yang menyerupai manusia yang sedang bersujud disini adalah tokoh Malin Kundang.
Baca Juga: Destinasi Wisata Amazzone World : Bianglalanya Jababeka Bekasi Boook!
Legenda yang mengisahkan tentang kemurkaan orangtua dapat berujung malapetaka bagi anak nya yang durhaka.
Terlepas dari cerita legenda tersebut, batu yang menyerupai tokoh Malin Kundang ini menjadi daya tarik utama bagi para pengunjung di pantai ini.
Pantai Air Manis dibuka setiap hari selama 24 jam.
2. Pulau Pasumpahan
Pulau Pasumpahan merupakan satu dari belasan gugusan pulau cantik nan eksotis yang berada di perairan kota Padang.
Saking cantiknya, Pulau Pasumpahan bahkan mendapatkan julukan “Pulau Tercantik” di kota Padang.
Anda akan dimanjakan dengan Pantai berpasir putih kecokelatan yang lembut dan ombak yang bersahabat. Berenang dan bermain air merupakan bagian keseruan yang tak boleh terlewatkan.
Kelestarian ekosistem laut yang masih sangat terjaga, menjadikan lokasi wisata ini menjadi surga bagi para pecinta snorkeling.
Artikel Terkait
Populer! Pulau Pasumpahan Padang, Destinasi Wisata Alam Terindah di Sumatera Barat
Destinasi Wisata Bukit Wairinding, Padang Savana di Sumba Timur yang Bisa Berubah Warna Seperti Bunglon!
Pantai Carolina, Destinasi Wisata Alam Terbaik dan Terpopuler di Kota Padang Sumatera Barat!
Mari Healing Dengan Mengunjungi Destinasi Wisata Paling Hits di Padang!
5 Oleh - Oleh yang Wajib Dibeli Saat Wisata ke Padang Bakal Menyesal Kalau Tidak di Beli Buat Orang Kesayangan