ENAMPAGI – Kulon Progo kembali memikat para wisatawan dengan destinasi wisata alamnya yang menawan dan eksotis yaitu Kedung Pedut.
Kedung Pedut merupakan destinasi wisata alam yang menawarkan ke eksotisan air terjun dua warna yang berada di pegunungan menoreh.
Kedung Pedut lebih tepatnya berlokasi di Dusun Kembang, Desa Jatimulyo, Kecamatan Girimulyo, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Air terjun Kedung Pedut ini terletak cukup tersembunyi dan memiliki daya tarik yang sangat istimewa, diantaranya memiliki dua warna air yaitu biru tosca dan putih jernih, serta keindahan alamnya yang seolah-olah dibuat seperti water park.
Untuk sampai di lokasi air terjun Kedung Pedut, wisatawan yang memulai perjalanannya dari kota Yogyakarta bisa mengambil jalur ke arah barat, yaitu ke arah Jalan Godean.
Kemudian melanjutkan perjalanan hingga sampai ke Nanggulan, kemudian setelah ini para wisatawan akan melanjutkan perjalanan melewati perbukitan hingga sampai di Goa Kiskendo.
Saat ini para wisatawan baru sampai di patokan pertama untuk menuju Kedung Pedut, selanjutnya mengambil arah kiri, setelah menempuh perjalanan sekitar 5 Km para wisatawan akan menemukan petunjuk arah menuju Kedung Pedut, selanjutnya tinggal mengikuti petunjuk tersebut.
Kondisi jalan yang dilalui belum cukup bagus, sudah terbuat dari aspal namun di beberapa spot ada yang keadaannya sudah kurang layak.
Selain itu medan yang dilalui pun berupa perbukitan dan cukup naik turun, sehingga para wisatawan harus sangat berhati-hati saat menuju lokasi Kedung Pedut.
Setelah melewati perjalanan menggunakan kendaraan bermotor, para wisatawan masih harus melanjutkan perjalan melewati hutan, perjalanan tersebut kurang lebih akan menghabiskan waktu sekitar 20 menit.
Kali ini perjalanan akan sangat menyenangkan, karena jalanan yang di lalui adalah jalan setapak yang di sekitarnya dihiasi oleh keindahan alam yang sangat memukau dan eksotis.
Artikel Terkait
Staycation Murah Meriah di Puncak, Grand Metro Hotel Puncak Budget Mulai Dari 500 Ribu Gak Bikin Kantong Jebol
Vibes Tropical and Bohemian ala Bali : Cafe 'Temu Kamu Coffee and Eatery' di Bekasi Menjadi Sorotan!
Wisata Alam Danau Kaco : Mutiara Biru Penuh Legenda di Provinsi Jambi!
Destinasi Wisata Amazzone World : Bianglalanya Jababeka Bekasi Boook!
Wisata Horor Leuwi Jurig: Hidden Gem Garut Mirip Green Canyon
Udah Pernah Kesini? Ini Lho Destinasi Wisata Alam 'Talaga Bodas' yang Mirip Iceland