ENAMPAGI - Apa anda sedang mencari rekomendasi untuk berlibur bersama keluarga atau tempat healing dengan pemandangan alam yang indah di Bandung? Ecopark Curug Tilu akan menjadi pilihan yang cocok.
Ecopark Curug Tilu adalah salah satu rekomendasi tempat healing kekinian terbaik di Ciwidey, Bandung. Beralamat di Jl. Raya Rancabali No.KM.01, Patengan, Kec. Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Lokasi Ciwidey Bandung itu sendiri, sudah sejak lama menjadi destinasi wisata favorit bagi pengunjung.
Untuk itu, Ecopark Curug Tilu sangat cocok bagi anda dan keluarga yang ingin menghilangkan penat dengan menjadikannya tempat healing.
Karena daerah Ciwidey Bandung ini memiliki suasana sejuk dan dikelilingi dataran tinggi yang masih banyak diisi dengan lokasi perkebunan.
Hal ini yang membuat daerah tersebut memiliki banyak sekali destinasi wisata alam yang digemari banyak orang, salah satunya Ecopark Curug Tilu.
Pengunjung Ecopark Curug Tilu ini bisa hanya sekedar mampir tidak menginap dengan berfoto di spot-spot pemandangan indahnya atau datang untuk berkunjung ke Restonya saja.
Baca Juga: Jangan Dianggap Sepele!!! 5 Perilaku Buruk Orangtua Yang Dapat Menular Pada Anak
Untuk harganya, bagi pengunjung yang tidak menginap akan dikenakan biaya tiket masuk Rp. 15.000 per orang untuk weekday sementara Rp. 20.000 per orang untuk weekend.
Perjalanan dan Akses Ecopark Curug Tilu
Sepanjang perjalanan menuju lokasi tempat healing kekinian Ecopark Curug Ciwidey Bandung ini kita sudah akan dimanjakan dengan pemandangan kebun teh yang sejuk nan asri.
Tempat wisata alam ini menyediakan lahan parkir yang sangat luas, jadi untuk anda yang membawa kendaraan besar seperti bus sudah pasti aman.
Artikel Terkait
Review Wisata dan Minicamp Curugtilu Ecopark, Destinasi Tempat Healing di Bandung
Daftar 6 Destinasi Wisata di Lembang Bandung, Salah Satunya Menyajikan Sensasi Berkuda Ala Cowboy!
Pesona Tebing Keraton Bandung yang Memukau, Destinasi Wisata Alam yang Suasananya Cocok Untuk Healing!
Destinasi Wisata Lembang Wonderland di Bandung, Warga Jabodetabek Merapat Yuk!
Destinasi Wisata Alam Situ Cileunca Bandung Selatan, Healing Di Pinggir Danau Buatan!
Keren! Glamping Pine Forest Camp Lembang, Destinasi Wisata Alam di Perbukitan Bandung Utara
Beberapa Tempat Ini Terkenal Paling Angker di Bandung , Berani Mampir?
Manjakan Lidah dengan Wisata Kuliner di Kota Bandung, Dijamin Bikin Nagih!??