Yuk Intip Pemandangan Menakjubkan dari Destinasi Wisata di Sumatera Utara: Dijamin Betah Berlama – Lama!

- Senin, 17 Oktober 2022 | 14:30 WIB
Potret Taman Alam Lumbuni yang memiliki bangunan megah (Akun instagram @ tamanalamlumbini)
Potret Taman Alam Lumbuni yang memiliki bangunan megah (Akun instagram @ tamanalamlumbini)

ENAMPAGI – Tempat wisata, pasti yang selalu terlintas didalam pikiran merupakan tempat yang menakjubkan, dan memiliki beragam keistimewaan yang membuat siapapun akan betah berlama–lama. Begitu juga dengan beragam destinasi wisata yang ada di Sumatera Utara.

Membayangkan keindahan wisata nya atau melihat pesona destinasi wisata dari layar saja dapat membuat wisatawan memiliki hasrat untuk berkunjung ke Sumatera Utara.

Jangan hanya membayangkan, sempatkan waktu untuk datang ke Sumatera Utara dan mengunjungi beragam destinasi wisata yang bisa dijelajahi untuk menemani liburan yang menyenangkan.

Baca Juga: Download Gratis, 20 Link Twibbon Selamat Hari Ulang Tahun yang Menarik Cocok Untuk Update IG,FB,WA,Twitter

Dilansir dari akun youtube BUS & ADVENTURE, inilah destinasi wisata yang akan ditemukan di Sumatera Utara. Seperti apa pemandangan nya?

1. Istana Maimun

Istana Maimun merupakan istana yang dibangun oleh Sultan Maimun Al – Rasyid Perkasa Alamsyah. Dibangun mulai dari tahun 1887 sampai tahun 1891.

Bangunan Istana yang terdiri dari 2 lantai dengan 30 ruangan yang terbagi menjadi 3 bagian, yaitu bagian induk di tengah, bagian sayap di kanan dan di kiri.

Di halaman depan Istana terdapat lapangan rumput luas dan berbagai jenis tanaman hias yang mampu memanjakan mata.

Baca Juga: Download Gratis, 20 Link Twibbon Halloween Day 2022 Cocok Untuk Update IG,FB,WA,Twitter Seru dan Menarik

2. Pulau Nias

Destinasi wisata selanjutnya adalah Pulau Nias terkenal akan pesona budaya yang berupa lompat batu dan kegiatan selancar.

Pulau Nias merupakan salah satu destinasi wisata yang paling terkenal sampai Mancanegara.

Tradisi lompat batu yang betinggi 2 meter di Pulau ini dimulai dan lahir dari kebiasaan perang antar Desa di masyarakat Pulau Nias.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: Eko Pradesa Subekti

Sumber: YouTube BUS & ADVENTURE

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengenal Paylater: Cara Kerja, Manfaat dan Resiko

Minggu, 21 April 2024 | 13:41 WIB
X