Melengkapi sisi spesial yang dimiliki oleh Taman Hijau Demangan, disana ada juga area olahraga.
Diantaranya adalah seperti lapangan basket dan futsal outdoor. Lapangan inipun nyaris tak pernah sepi oleh muda mudi yang hobi basket dan futsal bahkan hingga malam hari.
Saat pagi hari, lapangan ini juga menjadi jujukan banyak orang untuk jogging.
Tempatnya memang mendukung untuk jogging dan aktivitas olahraga lainnya sehingga memang nyaman banget berolahraga di sana.
8. Gratis
Tahukah kalian jika Taman Hijau Demangan adalah salah satu wisata ramah anak di Madiun yang gratis alias tidak dipungut biaya jika masuk kesana.
Namun, paling tidak kita harus membayar parkir apabila membawa kendaraan pribadi.
Menjadi wisata ramah anak yang tidak dipungut biaya alias gratis, Taman Hijau Demangan mengusung tema wisata yang asyik dan menarik sehingga tidak membuat para pengunjungnya bosan mengunjunginya.
Banyak kegiatan yang bisa dilakukan disana apalagi jika kesana dengan si kecil.
Itulah deretan sisi spesial yang dimiliki oleh Taman Hijau Demangan atau THD sebagai salah satu destinasi wisata ramah anak di Madiun yang paling top.
Yuk, kunjungi Taman Hijau Demangan dan eksplor lebih dalam sisi spesial dan sisi menariknya. ***
Artikel Terkait
‘Taman Bantaran Kali Madiun’: Top 5 Rekomendasi Destinasi Wisata Ramah Anak di Madiun, Intip Yuk!
Cek! Ini 5 Top Rekomendasi Destinasi Wisata Ramah Anak di Madiun Part 2
‘Lapangan Beran Bangunsari’ Top 2 Rekomendasi Wisata Ramah Anak di Madiun Part-2, Intip Yuk!
‘Nusantara Edupark’: Top 1 Rekomendasi Wisata Ramah Anak di Madiun Part-2, Ini Dia Keistimewaannya!
Tirta Ceria Desa Pule, Top 3 Rekomendasi Destinasi Wisata Ramah Anak di Madiun, Intip Desa Wisata ini Yuk!