Menurut sejarah, konon penamaan Riam ini diambil dari kabut asap yang yang tercipta oleh aliran air yang sangat deras yang jatuh dari air terjun tersebut.
Saking tinggi dan lebarnya air terjun ini, masyarakat setempat menyebut nya dengan miniatur air terjun Niagara yang berada di Amerika Serikat.
2. Riam Manangar
Air Terjun Riam Manangar Ngabang ini adalah sebuah air terjun yang terletak di Dusun Engkanim.
Air Terjun ini memiliki beberapa nama lain, seperti Riam Malanggar, Riam Manangar, Riam Managar, dan Riam Penangga.
Air Terjun ini merupakan patahan dari Sungai Landak, letaknya berada di Hulu Sungai Landak sekitar 290 km arah Timur Laut dari Kota Propinsi Kalimantan Barat.
Air Terjun ini memiliki ketinggian sekitar 60 meter dan lebar 60 meter yang menyajikan pesona alam yang sangat eksotis.
Sore harinya, jika beruntung para wisatawan dapat melihat dan mendengar suara burung enggang yang merupakan maskot kebanggaan Kalimantan Barat.
3. Riam Nokan Nayan
Air Terjun Riam Nokan Nayan adalah sebuah air terjun yang berada di pedalaman Pulau Kalimantan.
Air Terjun Riam Nokan Nayan merupakan salah satu air terjun tertinggi dan terbesar di Indonesia dengan tinggi lebih dari 180 meter.
Nokan dalam bahasa Ordanum berarti Air Terjun, Lonayan adalah nama sungai dimana air terjun Nokan Nayan dibentuk.
Baca Juga: Menakjubkan Bestie! Wisata Alam Tercantik di Padang Sidempuan 'Aek Sijorni'
Artikel Terkait
Ingin Healing Menyejukan? Kunjungi Destinasi Wisata Air Terjun Terpopuler di Kalimantan Barat!
Air Terjun Nokan Nayan, Rekomendasi Destinasi Wisata Alam yang Jarang Diketahui di Sintang Kalimantan Barat!
Populer! Danau Sentarum di Kapuas Hulu Kalimantan Barat, Destinasi Wisata Alam Paling Cantik dan Menarik
Wow Menakjubkan! Rekomendasi 3 Destinasi Wisata Alam yang Tersembunyi di Kalimantan Barat
Destinasi Wisata Alam Terbaik dan Terpopuler 'Danau Laet' di Kabupaten Sanggau Kalimantan Barat