Fresh From The Oven Guys! GULER FARM NATURE Tangerang : Agroeduwisata Bertaraf Internasional

- Kamis, 27 Oktober 2022 | 15:00 WIB
Spot foto di Guler Farm Nature, agroeduwisata bertaraf internasional di Tangerang (Instagram @gulerfarmnature)
Spot foto di Guler Farm Nature, agroeduwisata bertaraf internasional di Tangerang (Instagram @gulerfarmnature)

ENAMPAGI - Guler Farm Nature merupakan agroeduwisata bertaraf internasional baru yang viral di Kabupaten Tangerang.

Agroeduwisata bertaraf internasional 'Guler Farm Nature' di Tangerang menyajikan keindahan hamparan sawah dan memiliki beragam spot foto yang instagramable.

Agroeduwisata bertaraf internasional 'Guler Farm Nature' Kabupaten Tangerang ini sangat cocok bagi yang suka mengambil moment berfoto.

Baca Juga: Ini Dia! 'Tiba Tiba Tenis' : Enzy Storia - Dion Wiyoko Akan Melawan Wulan Guritno - Gading Marten

Selain spot foto, Guler Farm Nature juga memiliki fasilitas restoran bahkan coffeeshop.

Guler Farm Nature ini terletak di Jl. Syech Nawawi, Kampung Cipaeh Gebang, RT.011/RW.004, Kanda Wati, Kec. Gn. Kaler, Kabupaten Tangerang, Banten. 

Tempat ini juga memiliki fasilitas seperti Mushola, toilet bahkan area parkir yang sangat luas.

Harga tiket masuk wisata alam Guler Farm sebesar 25 ribu dan pengunjung sudah bisa menikmati keindahan hamparan persawahan dan segala fasilitas yang sudah tersedia.

Baca Juga: Manchester United Selangkah Lagi Lolos, Inilah Jadwal Pertandingan Liga Eropa Malam Ini 27 dan 28 Oktober

Guler Farm Nature ini memiliki konsep agro-eduwisata modern dengan luas lahan sekitar 2,7 hektar. 

Tidak hanya spot berfoto estetik berlatar sawah hijau, tempat ini menyediakan area digital farming, cafe bahkan saung-saung untuk bersantai.

Guler Farm Nature baru diresmikan oleh Wakil Presiden Indonesia, KH Ma’ruf Amin yang juga dihadiri Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo serta PJ Gubernur Banten Al Muktabar pada Rabu 5 Oktober 2022.

Destinasi wisata Guler Farm Nature di Kecamatan Gunung Kaler Kabupaten Tangerang sangat mencuri perhatian warga Tangerang bahkan warga Jabodetabek.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Wisata Gratis di Jakarta, Nomor Dua Adem Banget

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Sumber: YouTube About TNG

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengenal Paylater: Cara Kerja, Manfaat dan Resiko

Minggu, 21 April 2024 | 13:41 WIB
X