Hidden Gem Populer di Sijunjung, 'Geopark Silokek' Destinasi Wisata Alam yang Bikin Mata Melongo!

- Sabtu, 29 Oktober 2022 | 21:15 WIB
Geopark Silokek, destinasi wisata alam sekaligus hidden gem di Sijunjung (Instagram @silokektraveling)
Geopark Silokek, destinasi wisata alam sekaligus hidden gem di Sijunjung (Instagram @silokektraveling)

ENAMPAGI – Rasanya kurang lengkap bila anda ke Sumatera Barat tetapi belum mengunjungi Kabupaten Sijunjung, khususnya hidden gem destinasi wisata alam 'Geopark Silokek'.

Karena belum banyak orang yang mengetahui ternyata Sijunjung menyimpan potensi destinasi wisata alam yang indah termasuk hidden gem 'Geopark Silokek'.

Simak informasi selengkapnya hidden gem sekaligus destinasi wisata alam 'Geopark Silokek' yang ada di Sijunjung.

Baca Juga: Pesona 'Mloko Sewu' : Destinasi Wisata Alam Baru di Ponorogo, Paling Dekat dengan Telaga Ngebel!

Kabupaten Sijunjung ini memiliki letak geografis dan topografi dengan sebagian wilayahnya berupa deretan perbukitan yang indah.

Sehingga membuat Sijunjung memiliki referensi destinasi wisata alam yang tidak usah diragukan lagi, salah satunya 'Geopark Silokek'.

Informasi yang didapatkan artikel ini bersumber dari channel YouTube Karin Family24, yang menginformasikan tentang destinasi wisata alam 'Geopark Silokek'.

 

Geopark Silokek adalah sebuah destinasi wisata alam yang menyuguhkan paket komplit dengan kawasan taman dan hutan yang konservatif.

Baca Juga: Lagi Viral! Simak 3 Destinasi Wisata Alam Terbaik di Kepulauan Mentawai, Nomor 1 Bikin Full Senyum

Dengan terdapat beberapa jenis tanaman dan tumbuhan, dan belum lagi terdapat sebuah air terjun didalamnya membuat suasana udaranya masih segar dan asri.

Apalagi sekarang sudah dibangun rest area oleh pemerintah Kabupaten Sijunjung untuk menigkatkan kunjungan wisatawan ke Geopark Silokek.

Setelah seharian berkeliling di Geopark Silokek, para pengunjung juga dapat beristirahat di rest area.

Atau bahkan bermalam disini dengan berbagai fasilitas didalamnya seperti kedai minuman, makanan, musholla, dan lainnya. Dan juga di Geoprak Silokek terdapat sebuah jembatan.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Sumber: YouTube Karin Family24

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengenal Paylater: Cara Kerja, Manfaat dan Resiko

Minggu, 21 April 2024 | 13:41 WIB
X