Glamping Terasik! Dapat Api Unggun Pribadi dan Bisa BBQ Juga Masak Shabu di Kala Senja Cimahi

- Kamis, 3 November 2022 | 15:00 WIB
Kala Senja Cimahi, tempat staycation glamping terasik (Instagram @kalasenja.outdoor)
Kala Senja Cimahi, tempat staycation glamping terasik (Instagram @kalasenja.outdoor)

ENAMPAGI - Bagi kamu yang bosan dengan destinasi wisata yang gitu-gitu aja, pengen sesuatu yang beda, coba deh datang ke Glamping Kala Senja Cimahi.

Kala Senja Cimahi adalah destinasi wisata untuk staycation glamping terasik. Kenapa bisa dibilang terasik?

Karena tempat glamping ini sedikit berbeda dari yang lain. Kala Senja Cimahi menyediakan fasilitas api unggun pribadi, bisa masak BBQ dan juga Shabu-Shabu.

Baca Juga: Keren Abiss !!! 3 Destinasi Wisata Alam Terhits Di Kuningan, Nomor 1 Tempat Nongkinya Milenial

Ingin tahu lebih lengkap tentang destinasi wisata Kala Senja Cimahi? Simak artikel berikut ini.

Kala Senja Cimahi berlokasi di Kolonel Masturi Km. 4 No. 157, Jambudipa, Kecamatan Cisarua, Kota Cimahi, Jawa Barat. 

Akses jalannya cukup mudah karena berada di pinggiran jalan raya. Tempat ini bukan di daerah pegunungan yang curam dan berada di kawasan Wisata Alam Cimahi.

Walau letaknya bukan di daerah pegunungan, namun suasana dan udaranya tetap terasa sejuk. 

Baca Juga: Destinasi Wisata Sungai Lobang Kabupaten Simalungun Airnya Jernih dan Bersih Bisa Foto - Foto Didalam Air

Untuk memasuki wisata alam Cimahi, kamu perlu membayar tiket masuk seharga Rp. 5.000. Saat masuk, kamu bisa langsung tanya security mengenai lokasi Kala Senja.

Di area penginapan tendanya, terdapat 6 tenda dengan tipe yang berbeda-beda.

Untuk tipe yang lebih besar dan fasilitas lebih lengkap namanya Sandyakala Tent dan ukuran yang lebih kecil namanya Arunika Tent.

Arunika Tent untuk hari Senin-Jumat (weekday) seharga Rp 550.000 dan untuk hari Sabtu sampai Minggu (weekend) seharga Rp 650.000.

Baca Juga: Potret Keseruan Wisata Arung Jeram di Sungai Selabung Sumatera Selatan Mulai 125 Ribuan Wajib Dicoba

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Sumber: YouTube Food and Foot

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengenal Paylater: Cara Kerja, Manfaat dan Resiko

Minggu, 21 April 2024 | 13:41 WIB
X