Begitu memasuki areanya para wisatawan akan disambut dengan suasana taman yang sangat asri, taman tersebut dihiasi berbagai tumbuhan dan bunga, terdapat juga wahana trampolin dan ayunan yang bisa digunakan untuk anak-anak bermain.
Baith Coffee and Eatery ini juga memiliki sebuah café yang dapat dikunjungi oleh umum, untuk pengunjung umum dapat mengunjungi café mulai dari pukul 08.00 WIB sampai 21.00 WIB.
Baca Juga: Simak! Inilah Kegunaan Cakram Bagi Wanita Saat Menstruasi
Diarea café terdapat meja bar yang tidak begitu besar tetapi nampak sangat Instagramable dengan segala kelengkapan dan ornamennya.
Di area dalam café terdapat beberapa meja yang dilengkapi dengan sofa-sofa empuk, spotnya juga tidak kalah instagramable dengan area bar.
Terdapat beberapa meja di area outdoor, dari area outdoor ini para wisatawan dapat menyaksikan indahnya pemandangan di sekeliling lokasi Baith Coffee and Eatery.
Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Bahasa Indonesia Lagu 'VolKno' oleh Treasure
Café ini juga memiliki area lantai dua, di area lantai dua hampir sama dengan area lantai satu, terdapat bagian indoor dan outdoor, untuk area indoor memiliki konsep lesehan dan lebih santai.
Para wisatawan dapat mencoba berbagai minuman dan makanan yang ditawarkan di café tersebut, tidak usah khawatir karena harganya sangat ramah kantong.
Untuk area glamping, berada tepat di samping café dengan jalan akses yang cukup praktis, sehingga para wisatawan dapat kapan saja mengunjungi café.
Baca Juga: Inilah Daftar Drama Korea dengan Rating Tertinggi tahun 2022 Versi IMDB
Di area depan glamping juga terdapat fasilitas kolam renang yang hanya dapat digunakan oleh wisatawan yang menginap di glamping tersebut.
Terdapat juga fasilitas toilet dan mushola yang dapat digunakan oleh semua pengunjung Baith Coffee and Eatery, keadaan toilet dan mushola juga sangat bersih dan terawat sehingga para wisatawan akan nyaman.
Terdapat 3 unit glamping dan 1 villa dengan ukuran besar yang dapat disewa di Baith Coffee and Eatery ini, 3 unit glamping tersebut memiliki ukuran dan fasilitas yang sama, namun masing-masing dicat dengan warna yang berbeda, membuatnya semakin menarik dan cantik.
Baca Juga: Inilah 15 Link Twibbon Gratis Hari Ayah Nasional 2022 yang Bisa Digunakan di Media Sosial
Artikel Terkait
Staycation Glamping Terasik! Pemandian Air Belerang dan Arung Jeram Gratis di Miracle DGYP Signature Subang
Cakep Banget! Miracle Dgyp Signature Ciater Subang, Glamping dengan Pemandian Air Hangat Alami
Cafe Diatas Awan! Daima Moosa Glamping Park, Tempat Wisata Terbaru di Sumatera Barat
Penasaran Untuk Coba? Sikabu Glamping Payakumbuh : Glamping Pertama di Sumatera Barat!
Glamping Terasik! Dapat Api Unggun Pribadi dan Bisa BBQ Juga Masak Shabu di Kala Senja Cimahi
Populer! Glamping Keren 'The Edge Harau' di Bawah Tebing Lembah Harau
Simak! Inilah Rute Menuju Sikabu Glamping Payakumbuh: Glamping Pertama di Sumatera Barat