Destinasi Wisata Alam Air Terjun Benang Kelambu, Salah Satu Taman Bumi di Nusa Tenggara Baratdan Diakui UNESCO

- Jumat, 16 Desember 2022 | 10:54 WIB
Air Terjun Benang Kelambu, salah satu Taman Bumi Dunia di Nusa Tenggara Barat yang diakui UNESCO (Instagram / @gomandalika @inindonesiaku)
Air Terjun Benang Kelambu, salah satu Taman Bumi Dunia di Nusa Tenggara Barat yang diakui UNESCO (Instagram / @gomandalika @inindonesiaku)

Bagi pengunjung yang merasa capek berjalan kaki, tidak perlu khawatir. Untuk sampai ke Air Terjun Benang Kelambu ini pengunjung dapat menggunakan jasa ojek yang akan mengantarkan ke tujuan dengan selamat.

Baca Juga: Yuk Intip Keseruan Menginap di Handara Golf and Resort Bali, Nuansa Penginapan Romantis ala Swiss!

Setelah menyusuri jalur trekking yang sudah disediakan oleh pengelola setempat, pengunjung akan menemukan anak tangga menurun yang berjajar rapi.

Susunan tangga inilah yang menandakan pengunjung semakin dekat dengan lokasi air terjun ini.

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Air Terjun Benang Kelambu ini berada di kaki Gunung Rinjani pada ketinggian 552 meter di atas permukaan laut.

Baca Juga: Gemasnya Tingkah Laku Ameena, Putri Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Bikin Paspor Visa Lho!

Air terjun ini memiliki beberapa tingkatan dengan tinggi yang berbeda. Untuk tingkatan terendah setinggi 5 meter, tingkatan menengah 10 meter, dan tingkatan tertinggi 30 meter.

Air terjun ini dinamakan Benang Kelambu karena pada tingkatan yang paling tinggi, aliran air yang keluar dari sela-sela tumbuhan yang berada di tebing tampak seperti benang-benang kelambu.

Menurut cerita yang berkembang di daerah setempat, dahulunya air terjun ini merupakan tempat pemandian Dewi Anjani atau yang lebih dikenal sebagai penunggu Gunung Rinjani.

Baca Juga: Gemasnya Tingkah Laku Ameena, Putri Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Bikin Paspor Visa Lho!

Sejauh mata memandang, Air Terjun Benang Kelambu ini terlihat sangat jernih. Hal ini dikarenakan air yang mengalir pada lokasi ini bersumber langsung dari akar-akar pohon yang merambat di tebing.

Sehingga selain membuat jernih, air terjun ini tidak akan kering meski musim kemarau tiba.

Selain dikenal sebagai tempat mandinya Dewi Anjani, air terjun ini juga memiliki keunikan lainnya.

Baca Juga: Yuk Intip Keseruan Menginap di Handara Golf and Resort Bali, Nuansa Penginapan Romantis ala Swiss!

Keunikan dari Air Terjun Benang Kelambu ini adalah terdapat air terjun ini mengalir langsung menuju kolam-kolam yang digunakan untuk tempat pemandian para pengunjung.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizinĀ redaksi.

Editor: Dilla Alivia

Sumber: Lemon8 @travelerbaper

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengenal Paylater: Cara Kerja, Manfaat dan Resiko

Minggu, 21 April 2024 | 13:41 WIB
X