ENAMPAGI - Destinasi wisata menarik yang ada di Kalimantan satu ini adalah Pulau Pinus yang berada di Kabupaten Banjar.
Destinasi wisata Pulau Pinus ini berlokasi di Tiwingan Baru, Kecamatan Aranio, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan.
Dikutip dari Youtube Wisata Kalimantan pada 30 Desember 2022, untuk sampai ke destinasi wisata Pulau Pinus Kalimantan Selatan ini pengunjung harus naik kapal.
Dari Pelabuhan Tiwingan Lama menuju Pulau Pinus. Dan untuk sampai ke tempat wisata ini pengunjung memerlukan waktu kurang lebih 30 menit.
Pengunjung akan dikenakan tarif 3 ribu per orang untuk masuk ke tempat wisata ini. Untuk dewasa dan untuk anak-anak tidak perlu bayar tiket masuk.
Wisata yang bisa pengunjung nikmati di tempat wisata ini diantaranya ada jembatan dan menara pantai. Selain itu, di tempat wisata ini juga terdapat jembatan menuju kapuk.
Selain itu, di tempat ini pengunjung juga bisa menginap di camping ground ataupun tenda dengan tarif 250 ribu per malamnya.
Jika pengunjung ingin mengadakan acara di tempat wisata ini pengunjung bisa menyewa panggung dan juga sound system lho dengan tarif 500 ribu.
Baca Juga: 10 Quotes Inspiratif dari Jisoo Blackpink yang Berulang Tahun Hari Ini 3 Januari 2023 ke 28 Tahun
Tempat ini juga cocok digunakan untuk piknik bareng keluarga dengan tempatnya yang luas dan rindang. Di tempat wisata ini juga terdapat mushola dan toilet umum.
Dari atas menara tempat wisata ini pengunjung bisa menyaksikan banyaknya pepohonan serta pulau-pulau yang ada di Kecamatan Aranio ini.
Di tempat wisata ini juga terdapat miniatur rumah dan sepeda ontel yang cocok banget nih dijadikan spot foto yang pastinya instagramable banget.
Disini juga terdapat banyak warung yang menyediakan makanan dan minuman, jika pengunjung tidak membawa makanan ataupun minuman tidak perlu khawatir.
Artikel Terkait
3 Rekomendasi Destinasi Wisata Sungai di Mesuji Lampung, Keindahannya Siap Memanjakan Mata!
Simak Yuk! Rute Perjalanan Menuju Destinasi Wisata 'Agrowisata Tanjung Sakti' di Sumatera Selatan
Rekomendasi Destinasi Wisata Terbaik Di Kota Palu Sulawesi Tengah, Yang Paling Wajib Dikunjungi!
Sangat Indah! Inilah Pesona 3 Destinasi Wisata Pantai di Pesawaran Lampung
Destinasi Wisata Alam Baru, 'Mata Air Cimincul' yang Mempesona di Subang!